Pentingnya Sarapan

Sarapan adalah memakan makanan pada pagi hari. Waktu sarapan dimulai dari pukul 05.00 pagi sampai dengan pukul 09.00 pagi. Sarapan merupakan waktu makan yang paling penting dan sangat dianjurkan untuk dipenuhi, karena alasan kesehatan.

Sangat dianjurkan menyantap makanan yang ringan bagi kerja pencernaan, sehingga kita dianjurkan pula untuk mengonsumsi makanan yang memiliki kadar serat tinggi dengan protein yang cukup, namun dengan kadar lemak rendah. Selanjutnya, semakin siang kebutuhan makanan penghasil energi akan semakin besar. Oleh karena itu, saat siang kebutuhan makanan dengan kandungan karbohidrat tinggi akan meningkat.

Pada malam atau sore hari konsumsi karbohidrat harus kembali dikurangi sebab aktivitas sudah mulai berkurang. Makan malam dengan karbohidrat tinggi akan mengakibatkan terjadinya kegemukan

Meskipun setiap orang telah menyadari tentang pentingnya sarapan, akan tetapi tidak sedikit pula sebagian orang masih merasa enggan membiasakan diri untuk sarapan setiap hari. Padahal sarapan sanggat bermanfaat, yaitu memberikan suplai dan tambahan energi agar mampu beraktivitas sepanjang hari. Keengganan masyarakat membiasakan sarapan itu tentunya karena beberapa alasan.

Berikut adalah beberapa alasan orang enggan melakukan sarapan pagi hari, yaitu:
1.      Merasa dikejar oleh waktu
2.      Ribet
3.      Merasa khawatir tubuh kegemukan
4.      Bukan kebiasaan (bukan rutinitas pagi hari)
5.      Merasa jenuh atau merasa bosan

Sarapan mungkin kedengarannya hal yang sepele, namun memiliki peranan yang penting sekali bagi kesehatan tubuh kita. Sarapan seringkali diabaikan dengan beragam alasan, padahal fungsi sarapan bagi tubuh sangat signifikan.

Di antara fungsi sarapan adalah memberikan energi bagi seseorang, sehingga aktivitas kerjanya tidak terganggu. Selain itu sarapan dapat membantu aktivitas kerja otak secara optimal serta membuat seseorang tidak lemas dan mengantuk pada waktu kerja, juga tidak cepat lelah.
Setiap orang wajib membiasakan dirinya melakukan sarapan setiap hari. Sarapan membuat kadar gula darah menjadi stabil dan tidak emosional. Seseorang yang membiasakan dirinya sarapan mampu mengontrol nafsu makan dibandingkan yang jarang atau tidak pernah sarapan sama sekali.

Sarapan penting karena mampu mengurangi risiko tubuh terserang penyakit jantung dan diabetes militus.

Sarapan juga memengaruhi pencapaian prestasi kerja seseorang. Daya pikir dan daya mengingat atau konsentrasi menjadi lebih rendah.

Otak merupakan pemberian Tuhan sebagai organ terpenting manusia yang sangat berharga. Kemampuan meningat sesuatu, tingginya daya konsentrasi bahkan kecerdasan seseorang sangat bergantung pada otak itu sendiri. Agar otak dapat menjalankan fungsinya dengan baik, seseorang hendaknya mengonsumsi makanan yang halal, baik, sehat, bergizi, dan teratur.

Betapa pentingnya sarapan bagi tubuh, terlebih lagi untuk kerja otak kita, sehingga mulai dari sekarang awalilah aktivitas harian kita dengan sarapan yang baik. Pastikan sarapan tidak kita tinggalkan dengan mengikuti aturan yang benar, cukup, dan tidak berlebihan. 

0 komentar:

Posting Komentar

 
D' Shofia... Blog Design by Ipietoon